Jumat, 25 Maret 2011

Zaprof di gulirkan di Kecamatan Krangkeng


KRANGKENG, (AJ).-
Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah melalui ASDA dua bersama ketua BAZ kabupaten dan rombongan, memberikan bantuan paket sembako, pembangunan rumah sehat serta modal  kepada ratusan warga miskin yang bertempat di halaman SMAN 1 Krangkeng Kabupaten Indramayu.
Bukan hanya itu saja bantuan yang di berikan kepada warga miskin, sebanyak 8 siswa menerima bantuan beasiswa, 2 warga gizi buruk menerima bantuan dari Puskesmas Krangkeng dan Kedung Wungu. Bantuan tersebut dalam bentuk susu untuk pemulihan gizinya selama 2 bulan sambil di pantau dan di kunjungi. dan sebanyak 100 sak semen dari Kapolsek Krangkeng.
Tampak hadir Camat Krangkeng, Kapolsek Krangkeng, Danramil, UPTD Pendidikan, UPTD Kesehatan Krangkeng dan Kedung Wungu, serta para kuwu se Kecamatan Krangkeng.
Sementara, ASDA dua Kabupaten Indramayu, Munjaki berharap zakat profesi ini, bukan dari Pegawai Negeri Sipil ( PNS ) saja, tetapi dari pihak lain juga, yang memiliki penghasilan lebih, agar bisa membantu warga miskin lebih bayak lagi. (AJ)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar