Senin, 21 Maret 2011

Konser tiga band papan atas diwarnai kericuhan , polisi amankan sejumlah penonton



INDRAMAYU, (OR),-
Kericuhan ini terjadi, saat hello band menyanyikan lagu terbarunya, yang berjudul kepala batu. Sejumlah penonton terlibat saling pukul, bahkan guna melerai aksi kericuhan ini, petugas satuan pengendali massa atau dalmas polres indramayu turun, guna mengendalikan massa yang semakin tak terkendali.
Tidak hanya itu, aksi kericuhan ini kembali terjadi, saat salah seorang penonton diamankan polisi, karena di duga mencopet handphone penonton lainnya. Penonton yang kesal dengan ulah pelaku, berusaha memukuli pelaku pencopetan ini. beruntung, polisi berhasil mengamankan pelaku untuk di bawa ke mapolres indramayu.
Konser besar bertajuk kampanye remaja sehat dan cerdas ini, berlangsung di lapangan sport centre indramayu, dengan menghadirkan 3 band papan atas yakni, hello, vagetos dan astrid. Dalam konser ini, masing-masing band menampilkan performance terbaik, dengan menyanyikan lagu hits terbarunya.
Meski sempat terjadi beberapa kali kericuhan, namun konser bertajuk kampanye remaja sehat dan cerdas ini, secara umum berlangsung sukses hingga akhir pertunjukan. Sementara, sejumlah orang yang diduga biang kericuhan, serta beberapa orang yang diduga copet, langsung diamankan ke mapolres indramayu. (OR)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar