Jumat, 18 Maret 2011

Ratusan warga desa wanasari duduki balai desa




BANGODUA, (MA).-
Ratusan warga desa wanasari kecamatan bangodua, indramayu. Kamis siang (17/3), duduki kantor balai desa setempat. Aksi ini dipicu kekesalan warga pada kepala desa yang diduga menyelewengkan dana tanah aset desa atau carik desa. Karena kesal kepala desa wanasari tidak menemui warga, warga pun segel kantor balai desa. Beruntung dalam aksi tersebut tidak terjadi kericuhan.
Akibat dari kejadian tersebut, kegiatan balai desa wanasari kecamatan bangodua lumpuh total. Sementara itu dalam aksinya warga menuntut agar kuwu desa wanasari mundur dari jabatannya, karena dianggap gagal dalam menjalankan kewajibannya.
Menurut ketua aksi, wartono, "warga duduki balai desa karena warga telah merasa kesal dengan sikap kuwu yang telah menyelewengkan dana tanah aset desa".
Meski demikian karena warga tidak dapat menemui kepala desa wanasari, warga pun berjanji akan melakukan aksi serupa dengan masa yang lebih banyak lagi. (MA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar